(Pose bersama usai menerima piala penghargaan Lomba Gerak Jalan. Dari kiri ke kanan Maksi Masan, Sekda Flotim Tonce Matutina, Perwakilan SMP Ratu Damai, Andre DVG (Pengurus OSIS SMPN 1 Lewolema)
Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Lewolema - Welo Desa Painapang Kecamatan Lewolema Kabupaten Flores Timur (Flotim) berhasil memboyong 2 piala pada Lomba gerak jalan menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ( RI) ke -71.
Dua dari empat regu yang diturunkan mengikuti lomba, berhasil membawah pulang 2 piala. Masing - masing Putra Regu A keluar menjadi Juara I dan Putra Regu B juara III.
Sedikitnya 8 sekolah terlibat dalam lomba ini diantaranya SMPN 1 Larantuka, SMPN 2 Larantuka, SMPS Baipito Watowiti, SMPK St. Yusuph, SMPK St. Gabriel, SMPK Mater Inviolata, SMPS PGRI Larantuka, SMPK Ratu Damai, dan SMPN 1 Lewolema. SMPN 1 Lewolema manjadi satu dari dua sekolah diluar Kecamatan Larantuka.
Piala penghargaan diterima oleh Maksimus Masan Kian, Pembina OSIS dan Andreas, DVG Pengurus OSIS SMPN 1 Lewolema, pada acara Toast Kenegaraan dan Resepsi di halaman Rumah Jabatan (Rujab) Flotim Rabu Malam (17/8/16).***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar