Ada pemandangan yang berbeda di Bumi Perkemahan Ole Bele Desa Lewopao Kecamatan Ile
Boleng Kabupaten Flores Timur, Sabtu (12/8/17) malam. Dalam kunjungan Wakil Bupati
Flotim sekaligus shering tentang gerakan literasi bersama peserta perkemahan,
Wakil Bupati membuat suatu quis yang
menjadi rebutan peserta perkemahan.
Quis yang dimainkan oleh Wakil Bupati Flotim adalah
menyebutkan nama lengkap Bupati Flotim dan Wakil Bupati Flotim. “Adik - adik
sekalian, selain beberapa hal yang saya sampaikan tadi, ada satu quis berhadiah yang saya buat untuk adik-
adik sekalin agar bisa mengenal bupati dan wakil bupatimu di daerah ini, daerah
Kabupaten Flores Timur. Quisnya
adalah sebutkan nama lengkap Bupati Flores Timur dan Wakil Bupati Flores Timur.
Pertanyaan ini sontak membuat siswa siswi peserta perkemahan mengerumuni
Wakil Bupati Flotim berebutan pengeras suara yang ada di tangan wakil bupati
Flotim untuk menjawan, menyebutkan nama Bupati Flotim dan Wakil Bupati Flotim. Quis yang dimainkan Wakil Bupati Flotim ini,
sangat menghibur peserta di perkemahan. Suasananya begitu mencair. Menariknya,
jawaban peserta sangat bervariasi. Rupanya tidak mudah untuk menjawab nama
lengkap Bupati Flotim dan Wakil Bupati Flotim. Sekian siswa yang mendapat
kesempatan untuk menjawab beberapa kali menjawab salah. Untuk nama wakil bupati
Flotim, beberapa siswa awalnya salah menyebut namun kemudian bisa. Sementara menyebutkan nama lengkap Bupati Flores Timur
hingga puluhan siswa menyebutkannya masih saja, salah.
Kesalahan menyebutkan nama lengkap Bupati Flotim membuat
Wakil Bupati Flotim terus memberi kesempatan kepada siswa untuk menjawab. Ada yang
menjawab Bupati Flotim adalah “Anton Hayon”, Anton Hadjon, Anton Gege Hadjon,
ada lagi menyebut Fransiskus Lebu Raya, bahkan ada yang menyebut Anton Doni
Dihen. Adalah Vivianti Beto Tulit, siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Satu
Atap Nelelamadike berhasil menjawab lengkap nama Bupati Flores Timur. Dengan
nada yang jelas. Vivin, sapaan Vivianti Beto Tulit menyebut nama Bupati Flotim
secara lengkap Antonius Hubertus Gege Hadjon, ST.
Dengan jawaban ini, Wakil Bupati Flotim kemudian
membubarkan kerumunan siswa yang menunggu giliran menjawab dan memberikan
hadiah berupa uang saku dan uang tabungan untuk anak Vivianti Beto Tulit.
Bagi Agus Boli, quis
sederhana itu mengandung arti, sebagai Warga Flores Timur baik anak sekolah,
maupun orang dewasa, sepatutnya mengetahui nama siapa pemimpin mereka. “Sebagai
Warga Flotim mestinya tahu siapa nama lengkap bupati dan wakil bupati. Bukan
saja itu, di desa adik – adik mesti tahu siapa nama kepala desa, seterusnya ke
atas siapa nama Gubernur kita, dan siapa nama presiden kita, tegas Agus Boli.(Maksimus Masan Kian)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar